Akhir minggu yang penuh nyanyian

(atau penuh makanan ya???)

Jumat 10.00 Rapat persiapan acara pernikahan seorang teman (yang belum mau disebutkan namanya) di Black Coffibar.
Karena konsep acara yang diinginkan kedua calon mempelai (hihihi) adalah ”musical”, susunan acara yang dibuat jadi sedikit berbeda, dan masih ada pe-er untuk memilih-milih lagu. Rapat kemudian berlanjut ke acara makan siang di Ciganea.

Jumat 19.30 Jemput Budi Susanto, sang komposer, di Bandara Husein.
Seharusnya sih pesawat mendarat di Husein Pk. 19.00, tapi berhubung berangkat dari Surabaya pun sudah terlambat, ya akibatnya kita harus menunggu di sana. Dari Husein, langsung menuju Sierra untuk makan malam.

Sabtu 10.30 Rapat Tim Artistik ITB Cultural Tour (ICT) 2006 bareng Budi di Dapur Cobek.
Karena lokasinya sudah di rumah makan, pastinya rapat juga dilakukan sambil makan siang.

Sabtu 13.00 Les vokal dengan Pak Indra Listiyanto di kantor.
Ternyata Pak Syamsuddin masuk kerja hari itu. Maaf sudah mengganggu, tapi suaranya OK kan Pak? Hehe...

Sabtu 15.00 Latihan ICT 2006 dengan Bang Daud Kosasih, komposer lagu ”Alamku Indonesia”.
Senang bisa latihan dengan Bang Daud, bisa gambaran yang lebih baik tentang lagu itu. Rencananya juga akan ada revisi di bagian akhir lagu, mudah-mudahan bisa membuatnya lebih klimaks.

Sabtu 17.00 Latihan ICT dengan Budi.
Kali ini yang dibahas adalah interpretasi lagu ”Luk Luk Lumbu”. Vokal kita kurang ”kampung”, menurut Budi. Hehe...

Sabtu 18.30 Break latihan, kabur sebentar ke resepsi pernikahan Ririn dan Ronaldi di Graha Manggala Siliwangi.
Benar-benar kunjungan tersingkat yang pernah dilakukan deh. Begitu sampai, mencicipi lidah saus keju, salaman, dan langsung angkat kaki lagi.

Sabtu 19.45 Masih latihan dengan Budi.
Sampai di kampus, sudah terlambat 15 menit, dan latihan koreografinya sudah dimulai. Hualah, pegel juga, sepanjang lagu harus mendak terus sih.

Minggu 8.00 Pemanasan dan latihan di rumah.
Sebelum mandi, latihan sebentar buat lagu-lagu yang akan dibawain di HKBP nantinya.

Minggu 10.00 Latihan dengan Eklesia di HKBP.
Kita akan nyanyi lagu ”Holy is He” sebelum khotbah nanti. Kok cowok-cowoknya sedikit banget ya yang datang.

Minggu 10.30 Bertugas sebagai song leader di HKBP.
Pak Pendeta sempat-sempatnya berimprovisasi meminta jemaat menyanyikan lagu yang tidak terdaftar. Untung lagu yang dipilih cukup populer dan pianisnya juga bisa memainkannya.

Minggu 11.00 Nyanyi lagu ”Holy is He” dengan Eklesia di HKBP.
Cowok-cowoknya akhirnya berdatangan dan kita nyanyi dengan lumayan bagus, menurutku.

Minggu 11.25 Akhir kebaktian di HKBP.
Nyempet-nyempetin ngobrol dengan anak-anak Eklesia sebentar. Eh, malah ditawari Bang Sudung ikut audisi Pesparawi Nasional. Wah, gimana harus bagi waktunya nih, apalagi Pesparawi Medan yang akhir Juni itu terlalu mepet dengan Choir Olympics Xiamen yang pertengahan Juli.

Minggu 11.45 Pertemuan dengan Seksi Kostum ICT di Hotel ITB Sawunggaling.
Sebenarnya rencana awal adalah pertemuan dengan Bu Tuti Cholid, calon desainer ICT. Ternyata si Ibu tidak jadi datang dan hanya mengirimkan rancangannya, jadi akhirnya kita bahas sendiri saja. Berhubung sudah lapar, pesan juga nasi goreng ikan asin Sawunggaling yang rasanya bener-bener asin :P

Minggu 13.30 Lanjutan latihan ICT dengan Budi.
Kali ini kita belajar koreografi lagu ”Janger” yang tetep penuh dengan mendak. Yah, diambil sisi positifnya aja deh, mudah-mudahan bulan depan berat badan bisa turun 3 kg ;-)

Minggu 15.00 Masih latihan ICT.
Setelah menari-nari di sesi 1, sesi 2 diisi dengan interpretasi lagu ”Keraben Sape” dan ”Janger”. Pak Indra juga sudah datang dan ikut mengusulkan jurus-jurus ”maut” buat koreografi. Hehe...

Minggu 17.00 Latihan ICT belum berakhir.
Di sesi terakhir dengan Budi, kita kembali berlatih koreografi. Kali ini semua yang sudah diberikan sebelumnya diulang kembali. Udah lupa semua ternyata…

Minggu 19.15 Berkunjung ke rumah Pak Tommyanto Kandisaputra di Kembar.
Ceritanya mengantar Budi yang mau beli CD. Beli apa borong nih, Bud? ;-)

Minggu 20.00 Makan malam di Kafe Halaman bareng Budi dan panitia ICT.
Ngobrol-ngobrol A, B, C; juga sempat terlontar beberapa ide untuk dana ICT yang sekarang sedang seret banget :-( Bambang Jusana a.k.a Bembi juga menongolkan diri karena mau ketemu dengan Budi.

Senin 12.00 Makan siang di Matematika.
Sambil makan kita mendiskusikan konsep musik acara ”In Memoriam Moedomo” dengan Pak Yudi Soeharyadi. Acaranya akan dilaksanakan 1 April di Aula Barat.

Senin 18.00 Diskusi dengan Bu Premana Premadi (Nana) dan Pak Taufiq Hidayat di kantor.
Yang didiskusikan dengan Bapak dan Ibu dari Astronomi ini adalah susunan acara pelepasan Pak Winardi besok dan juga lagu-lagu yang akan dibawakan. Bu Nana akan mengiringi dengan piano. Surprise juga mendengar Bu Nana yang akan mengiringi, selama ini aku kira hanya Pak Yudi nya saja yang pianis.

Selasa 7.30 Latihan untuk acara pelepasan Pak Winardi di Aula Barat.
Pemanasan dilanjutkan latihan. Untung lagu-lagunya mudah sehingga cepat dipeljari walaupun hanya sekali ini saja latihannya.

Selasa 8.30 Acara pelepasan Alm. Prof. Winardi Sutantyo (Astronomi) di Aula Barat.
Kita menyanyikan 2 lagu: ”Pie Jesu” dari Requiem-nya Andrew Llyod Webber dan ”You’ll Never Walk Alone” dari musical Carousel-nya Rodgers dan Hammerstein. Di lagu kedua, tampil juga dirigen tamu Fabian Kamaunang (alumni PSM dan Astronomi’83). Selain itu, Jodi Yulianto dan Mrs. Yulianto (Tina, red.) juga memainkan beberapa lagu duet trumpet dan piano. Sedih rasanya waktu melihat peti ditandu keluar Aula Barat dengan diiringi lagu ”Amazing Grace”.
Sepertinya apa yang kita nyanyikan cukup menyentuh banyak orang. Bu Cynthia Radiman (KI), Pak Bambang Hidayat (AS), dan Pak Oki Neswan (MA) semua bilang, ”Aduh, bagus sekali”. Pak Sembiring (MA) malah bilang ”Sampai berkaca-kaca mata saya”. Pak Maman Djauhari sempat bertanya, ”Tadi siapa penyanyinya ya? Harus nyanyi juga di acara Pak Moedomo.”

Sepertinya minggu penuh nyanyian masih harus berlanjut ke hari Rabu, karena rencananya...

Rabu 17.30 Latihan rutin ICT.
Mudah-mudahan kali ini ga pakai mendak-mendak lagi...

Rabu 20.00 Nonton ”Konser 3 Diva” di Sasana Budaya Ganesa.

Jadi, kalau ada yang bertanya, ”Kamu itu mathematician bukan sih?”
harus dijawab apa ya?

I've got a handful of songs to sing you,
I've got a heart full of love to bring you,
True love for you love, and love's a thing you keep,
So here's a handful of songs going cheap.
From “A Handful of Songs” by Jerry Rasmussen

penciled by -rino @ 5:11 PM

5 Comments:

At 16/3/06 6:44 PM, Anonymous Anonymous commented...

bukannya mathemusician ri? :P

intan

 
At 20/3/06 10:55 AM, Blogger Merlyna commented...

saha eta teh nu hoyong 'musical' sagala? bukan Mr. J & Ms. T ?
mathemusician-nya Intan boleh juga tuh Rin.... bagus!

 
At 22/3/06 11:21 AM, Blogger Pojok Hablay commented...

tapi 3 diva-nya gak ada comment gitu ya :p

 
At 31/3/06 12:22 PM, Blogger -rino commented...

tan: iya emang mathemusician yah ;)

mer: tahun ini bakal ada 3 wedding, tapi ga ada tuh mr. j and ms. t. jangan-jangan elo ketinggalan berita, mer :P

mel: ember... no comment 3 diva mah... hehe

 
At 10/5/06 4:13 AM, Blogger Merlyna commented...

gue emang ketinggalan berita, No..
tapi hari ini gue tahu tentang Ms I & Mr A...
dan tebakan gue selanjutnya.. uhm.. Ms. K dan Mr. S?

 

Post a Comment

<< Home